Sekarang Aku Tingkat XI

Kamis, 30 Juli 2009

Setahun terasa begitu cepat. Dulu ketika pertama menginjakan kaki di sekolah ini masih ada bias-bias malu di wajah siswa baru kala itu. Namun seiring berlalunya waktu, kini aku makin mengenal lingkungan yang dulu baru bagiku.
Sekarang tak sekedar kenal nama saja pada teman sekelasku. Aku sudah mulai memahami kebiasan teman-temanku, di mana mereka tinggal sampai pada masalah apa yang sedang menimpa temanku.
Sekarang aku sudah naik di tingkat XI. Itu artinya bebanku semakin berat. Ibarat naik pohon semakin tinggi maka angin yang bertiup akan semakin kencang. Ya...di tingkat ini biasanya godaannya banyak. Dari mulai teman, pelajaran maupun lingkungan pergaulan kita. Banyak orang bilang di tingkat ini lagi nakal-nakalnya. Ah semoga saja aku tidak begitu. Aku justru harus semakin matang dalam berpikir dan bersikap.
Apalagi semester depan aku harus menjalani prakerin. Tentunya banyak yang harus aku siapkan, baik ilmu maupun caraku bersikap di dunia kerja. Siapa tahu aku bisa diterima kerja di tempat aku prakerin nanti setelah lulus sekolah.
Yup, mumpung belum terlambat...aku harus memperbaiki yang buruk pada diriku dan mempertahankan yang sudah baik pada diriku. Kalau bisa malah meningkatkan dari yang baik menjadi lebih baik.

0 komentar: